SEBUMI
Karya : Jane Merlyn
Di
sana di ujung langit
Bidadari
merintih
Iblis
meringis
Menyoraki
makhluk bumi
Yang
tak kunjung damai
Naif
bertikai demi ciri diri
Dan
warnai warni mimpi
Di
sini di bawah langit
Di
kaki bukit
Ku
lihat mereka
Yang
putih cantik
Yang
hitam manis
Yang
sawo matang
Yang
kuning langsat
Menari
riang berpadu budaya
Nyaring
bernada satu dunia
Seindah
melodi pelangi
Mengiring
dalam satu hati
Kami
dari satu negeri
Di
situ di bawah bumi
Di
dalam peti
Terbaring
orang seluruh negeri
Yang
tak lagi mampu berdiri
Hening
berteriak dari perut bumi
Hai! saudara saudari
Tak
perlu menunggu mati untuk mengerti
Kita
saudara sebumi
Yang
tak harus bertikai
Demi
materi dan ragawi
Agar
Ibu tak lagi menangis.
Jane Merlyn adalah nama pena Jenny,S.Pd. , kelahiran Tanjung Balai, 30 Desember 1978, pemerhati pendidikan anak usia dini, konsultan pendidikan anak & keluarga, konselor Sahabat Orang Tua, penulis dan pecinta Sastra.
#26JuliHariPuisiIndonesia
Komentar
Posting Komentar