WORLD AUTISM AWARNESS DAY


Selain hari Kartini dan pesta demokrasi rakyat yang baru saja selesai kita lalui bersama, sebenarnya masih ada yang special di bulan April ini. Apa itu? The Special Day for The Special Kids, yaitu perayaan Hari Kesadaran Autisme Sedunia yang mungkin masih jarang yang mengetahuinya.
Majelis Umum PBB telah menetapkan pada tanggal 2 April setiap tahunnya sebagai World Autism Awareness Day sejak tahun 2007. Resolusi ini bertujuan untuk mendorong negara anggota PBB untuk mengambil langkah kepedulian terhadap anak-anak dengan autisme di seluruh dunia pada semua tingkatan dalam masyarakat.
  1. I PLEDGED TO GO BLUE

Berbagai kegiatan dan event diadakan pada bulan April ini mulai dari sosialisasi pemahaman tentang ASD , penelitian dan teknologi terbaru untuk perkembangan anak ASD hingga penampilan karya dan talenta terbaik dari anak ASD sebagai wujud kepedulian, penerimaan dan dukungan global terhadap keluarga dan anak-anak yang mengalami Autism Spectrum Disorder (ASD). Salah satu organisasi dunia yang terkenal untuk menyuarakan dukungan bagi anak ASD adalah Autism Speaks.  Di Indonesia sendiri telah berdiri banyak organisasi nirlaba untuk memberikan dukungan bagi orangtua dan anak special, salah satunya adalah FORKASI (Forum Komunikasi Orangtua Anak Spesial Indonesia). Mari ambil bagian di dalamnya. 

Saya lupa sejak kapan saya mulai tertarik dan menaruh hati dengan kehidupan anak spesial. Mereka saya sebut spesial karena saya yakin ada sesuatu yang spesial dalam diri mereka yang dititipkan Tuhan kepadanya melalui kehidupan yang tidak tipikal. So kapan itu tidaklah penting. Yang terpenting adalah saya tersentuh dengan perjuangan gigih para orangtua dan keluarga anak spesial dalam usahanya memberikan pendampingan dan mempersiapkan kualitas hidup yang lebih baik untuk masa depan anak-anak mereka. Bagaimana pergulatan fisik dan batin mereka saat anak tantrum hingga luapan semangat belajar mereka yang luar biasa gigihnya tanpa mengenal aral jarak dan waktu. Sebagai orangtua biasa dari anak tipikal saya sungguh merasa kecil di hadapan mereka. 
Perjuangan saya menghadapi tantangan karakter dan kepribadian anak-anak di rumah belum apa-apa dibandingkan dengan mereka. Dari mereka saya belajar arti "CINTA" yang sebenarnya. "CINTA" murni nan suci yang menggugah hati. Anak spesial pantas mendapatkan tempat di hati semua orang. Mereka berhak dipahami dan diterima sepenuhnya serta berhak mendapatkan dukungan dari masyarakat dan lingkungannya. Tidak sepantasnya hanya orangtua dan keluarga mereka yang berjuang sendiri dalam gigih. 

Mari melalui bulan World Autism Awareness Day, kita sebarkan kesadaran dan pemahaman tentang autisme, rayakan dan hormati bakat unik dan keterampilan orang dengan autisme, lalu yang terpenting berikan perhatian dan cinta terhadap semua kebutuhan orang dengan autisme. Cari tahu dan pahami autisme. Increase your understanding & acceptance through World Autism Month. Lets create a more inclusive world!

Pesan saya untuk orangtua dan keluarga anak special, Teruslah memberikan "CINTA" pada dunia melalui anakmu. Bersyukurlah atas anugerah terindah yang dipercayakan Tuhan kepadamu. Karena itu kamu juga telah mengajarkan tentang arti cinta pada dunia ini. Tak akan ada yang sia-sia dari setitikpun air mata dan peluh perjuanganmu, maka dari itu kemampuan dan ilmumu telah ditingkatkan daripada orangtua pada umumnya. You are amazing super parents. You have amazing special kids. It's ok to be different, but it really makes up a beautiful life indeed.

Komentar